Pemkab Batanghari Salurkan 3.035 Paket Sembako Untuk Korban Banjir - KYSANEWS

Breaking

Definition List

Selamat datang di website KysaNews.Com

Rabu, 20 Maret 2024

Pemkab Batanghari Salurkan 3.035 Paket Sembako Untuk Korban Banjir

Batanghari - Pemerintah Kabupaten Batanghari, Jambi, menyalurkan 3.035 paket sembako untuk masyarakat terdampak bencana banjir di tiga Kecamatan melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Senin (22/1).


Kepala Pelaksanaan (Kalak) BPBD Kabupaten Batanghari dr Bebi Andihara mengatakan bantuan yang disalurkan Pemkab Batanghari ini akan disebarkan di beberapa desa yang ada di tiga Kecamatan tersebut. 

"Ada 3.035 paket, nantinya kita sebar di beberapa desa. Bantuan itu untuk kebutuhan masyarakat yang terdampak bencana banjir, khususnya pangan," katanya.

Di dalam kemasan paket sembako itu terdapat beras, indomie, minyak, gula, kopi dan teh.

Setelah melepaskan keberatan penyaluran bantuan tersebut di tiga Kecamatan, pihaknya juga tidak lama lagi akan menyalurkan ke beberapa kecamatan lainnya.

"Nanti setelah ini kita maju ke daerah ilir, seperti Muara Tembesi sebagian juga Muara Bulian dan di Kecamatan Pemayung," ujarnya.

Saat ini pihaknya masih menunggu lagi paket-paket berikutnya sehingga nanti semua dapat tersalurkan sesuai dengan anjuran Bupati Batanghari.

Pemkab Batanghari telah menyalurkan sebanyak 5.692 paket sembako di enam Kecamatan yakni Kecamatan Maro Sebo Ulu (MSU), Mersam, Muara Tembesi, Pemayung, Maro Sebo Ilir (MSI), dan Muara. (Solihin)

Pages