Koalisi Organisasi AWI, PPDI, TRINUSA Laksanakan Baksos Bagi-bagi Sembako - KYSANEWS

Breaking

Definition List

Selamat datang di website KysaNews.Com

Selasa, 24 Oktober 2023

Koalisi Organisasi AWI, PPDI, TRINUSA Laksanakan Baksos Bagi-bagi Sembako

Tulang bawang - Tiga Koalisi Organisasi yakni Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Trinusa Aliansi Wartawan Indonesia (AWI) dan Perkumpulan Pers Daerah Seluruh Indonesia (PPDI) melakukan kegiatan bhakti sosial bagi-bagi sembako diwilayah ibu kota tulang bawang propinsi lampung pada hari selasa (24-10-2023).


Kegiatan bhakti sosial bagi -bagi sembako sebagai bentuk dari kecintaan dan kepedulian 

Kepada masyarakat tulang bawang yang membutuhkan uluran tangan. Hal ini dikatakan ketua PPDI Tulang bawang "Perwira", Ketua AWI Heri Yadi dan Ketua LSM TRINUSA Elian Toni Sa,at Realisasi Penyerahan Sembako kepada warga tulang bawang secara Door To Door.


"Kegiatan bhaksos ini adalah bentuk dari kepedulian kepada warga tulang bawang yang prioritas membutuhkan uluran tangan dari berbagai pihak, kesamaan program kerja ketiga organisasi kami akan terus bergulir dengan memperhatikan kemampuan kami." Bahkan akan ada bentuk bhakti sosial yang lain, yang akan kembali bersama-sama Pemerintah kabupaten tulang bawang sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat tulang bawang, hal ini perlu di lakukan mengingat dampak dari covid-19 yang luar biasa menghantam perekonomian dunia dan kabupaten kita, tak lupa kami Tiga Organisasi mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan Kami, " Cetus Ketua PPDI Perwira.



Ungkapan yang sama juga dari Ketua Ketua Trinusa Elian toni, " Bhaksos pada hari ini tidak merata di seluruh tulang bawang, ini hanya skala prioritas kepada saudara-saudara kita yang berhak menerima, semoga saja kegiatan ini akan di ikuti dermawan dermawan pada seluruh stake holder di sai bumi nengah nyappur, " Ujar Elian.


Sementara, Heriyadi ketua AWI menjelaskan bahwa kegiatan ini akan berlanjut ke tahap tahap berikutnya.


"Tidak cukup sampai disini saja kegiatan kita pada hari ini, kita akan agendakan  bhakti sosial ini akan berlanjut ke jenjang selanjutnya, untuk menghindari Riaknya bhaksos ini, jumlah dan tempat serta penerima bhaksos, kami minta kepada para awak media disamarkan," tandas heri yadi.


Diketahui, Kemasan Bhaksos Per- Penerima Yakni:


1. Beras 1 karung kemasan 5 kg

2. Gula  1  kemasan 1 Kg

3. Telor Ayam  1  Kg

4. Susu  1  Kaleng

5.  Minyak Makan Kemasan  1 Kg.



Dilain pihak, para penerima bhaksos dengan pengertian yang sama mengucapkan terima kasih tak terhingga atas pemberian bentuk dari cinta kasih kepada warga, semoga allah swt memberikan ganjaran atas kepedulian ini dan memohon kepada allah swt agar kita semua diberikan keteguhan tetap bersatu sebagai hamba dari yang maha kuasa serta menjaga silaturrahim.(AJM)

Pages