Ketua TP PKK Desa dari Tiga Kecamatan di OKUS Resmi Dikukuhkan - KYSANEWS

Breaking

Definition List

Selamat datang di website KysaNews.Com

Kamis, 21 September 2023

Ketua TP PKK Desa dari Tiga Kecamatan di OKUS Resmi Dikukuhkan

Kysanews.com, OKUS – Bertempat di halaman kantor Camat Buay Pemaca, Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga(TP PPK) Kabupaten OKU Selatan(OKUS) hadiri pelantikan Ketua TP PKK Desa dari tiga Kecamatan, Rabu (20/9/2023).

Pelantikan Ketua TP PKK Desa dari tiga kecamatan tersebut meliputi TP PKK Desa Kecamatan Buaya Pemaca,Buana Pemaca dan Kecamatan Simpang.

Ketua TP PKK Kabupaten OKUS Isyana Lonitasari dalam sambutannya menyampaikan, PKK sangat berperan penting dalam penggerak ekonomi keluarga, selain untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga juga pemberdayaan terhadap wanita.

Menurutnya, gerakan PKK merupakan suatu gerakan pemberdayaam masyarakat yang tumbuh dari bawah dan pengelolaannya dari dan untuk masyarakat.

“Untuk mencapai 10 program PKK, dalam pelaksanaannya TP PKK harus berkoordinasi dan bekerja sama dengan Kepala Desa selaku pembina di Desa dan perangkat Desa serta dengan masyarakat,” ujarnya

Isyana Lonitasari juga ucapkan selamat kepada Ketua TP PKK di 3 Kecamatan yang baru di lantik, selamat berkarya semoga dengan dukungan TP PKK Kabupaten OKUS lebih maju dan bersinar.

Sementara itu, mewakili Bupati OKUS Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda OKUS Joni Rafles AP M Si dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada TP PKK yang baru dilantik, tentunya dengan amanah yang di emban semoga dapat menjalankan tugas dan fungsinya sebagai ketua TP PKK di Desa.

“Saya berharap melalui amanah yang di berikan semoga dapat menjalankan tugas dengan sungguh-sungguh dan penuh rasa tanggung jawab dan ikhlas serta dapat mendampingi suami dalam mengisi pembangunan dan ikut serta mensejahterakan kehidupan Bangsa khususnya di Desa masing-masing dan Kabupaten OKU Selatan, “tambahnya. (Rudi)

Pages