HUT Pasar Pak Tejo ke-1 | Kadisporapar Dampingi Wakil Walikota Metro Melepas Fun Bike - KYSANEWS

Breaking

Definition List

Selamat datang di website KysaNews.Com

Senin, 31 Januari 2022

HUT Pasar Pak Tejo ke-1 | Kadisporapar Dampingi Wakil Walikota Metro Melepas Fun Bike

Kysanews.com |METRO — Wakil Walikota Metro Qomaru Zaman melepas Fun Bike dalam peringatan hari ulang tahun ke satu Pasar Kreatif Pak Tejo di Kelurahan Tejo Agung Kecamatan Metro Timur. Minggu (30/01/2021).


Acara di gelar mulai tanggal 27 sampai 30 Januari menggelar berbagai kegiatan mulai dari workshop tentang starategi bisnis, Workshop keramik konten porer, teater, patomim, lomba masak nasi goreng, hiburan dan penutupan acara dengan fun bike dan hiburan rampak barong.

Wakil Walikota Metro Qomaru Zaman menjelaskan, kegiatan fun bike ini adalah salah satu rangkaian kegiatan dalam acara peringatan 1 tahun Pasar kreatif Pak Tejo.


“Ini sebuah konstruksi ekonomi yang sangat luar biasa, mudah-mudahan kedepannya pasar kreatif akan semakin hadir di Kota Metro ini,


Saya kira ini kegiatan yang sangat positif dan menguntungkan baik itu untuk masyarakat, Pemerintah dan juga terkhusus pedagang,” jelasnya.


Sementara ditempat yang sama Kadisporapar Tri Hendriyanto menjelaskan, dukungan pemerintah kepada pegiat pasar-pasar kreatif dipastikan yang terbaik demi kemajuan ekonomi kreatif yang ada di Kota Metro.


“Bukan hanya Disporapar saja seperti OPD yang lain ikut hadir dalam mendukung munculnya pasar-pasar kreatif dalam menunjang pertumbuhan ekonomi kreatif di kota yang kita cintai ini,” kata dia.


Lebih lanjut, untuk pasar kreatif yang lainya pastinya ada. Yang akan launching Bungyos Kota Metro di Metro Pusat, untuk konsep sangat berbeda jauh dari pasar kreatif lainya.


“Ada berbagai macam komunitas yang ada dan ikut berpartisipasi dalam pasar kreatif Bungyos. Dan kegiatan olahraga seperti parkur, pojok baca tersedia disana. Untuk launching nanti di awal Februari,” jelasnya.


Masih dikatakan Kadisporapar, yang paling terpenting dan dukungan Pemerintah selalu hadir dalam menunjang kemajuan pasar kreatif yang ada di Kota Metro. (Anisa)

Pages